Home » Tesis Pendidikan Agama Islam » Download Tesis Pendidikan Agama Islam PERAN BAHTSUL MASAIL DALAM MENUMBUHKEMBANGKAN SIKAP KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN FIKIH DI MADRASAH ALIYAH
Download Tesis Pendidikan Agama Islam PERAN BAHTSUL MASAIL DALAM MENUMBUHKEMBANGKAN SIKAP KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN FIKIH DI MADRASAH ALIYAH
Diposting oleh Unknown on Sabtu, 22 November 2014
Salah
satu masalah yang dihadapi dunia pendidikan kita adalah masalah lemahnya proses
pembelajaran. Dalam proses pembelajaran, anak kurang didorong untuk
mengembangkan kemampuan berpikir. Proses pembelajaran di dalam kelas hanya
diarahkan kepada kemampuan anak untuk menghafal informasi; otak anak dipaksa
untuk mengingat dan menimbun berbagai informasi, tanpa dituntut untuk memahami
informasi yang diingatnya itu untuk menghubungkannya dengan kehidupan
sehari-sehari. Akibatnya ketika anak didik kita lulus dari sekolah, mereka
pintar secara teoritis, akan tetapi mereka miskin aplikasi.
Sebagaimana
dimaklumi, NU mempunyai sebuah forum yang disebut Lajnah Bahtsul Masail yang
dikoordinasi oleh Dewan Syuriyah (legislatif). Forum ini bertugas mengambil
keputusan tentang hukum-hukum Islam, baik yang berkaitan dengan masa'il fiqhiyyah (masalah fikih), katauhidan maupun
tasawuf (tarekat). Forum ini biasanya diikuti oleh Syuriyah dan ulama-ulama NU
yang berada di luar struktur organisasi, termasuk para pengasuh pesantren.
Dalam
praktiknya, ternyata Bahtsul Masail hampir diterapkan di semua pondok
pesantren, bahkan sudah menjadi agenda atau kegiatan rutin yang diikuti oleh
kyai, guru, dan santri-santri, sehingga Bahtsul Masail di pesantren merupakan
ajang intelektualitas untuk menyelesaikan problem-problem yang berkembang di
masyarakat, baik masalah agama maupun problematika kebangsaan dengan cara
bertukar pikiran berdasarkan kitab-kitab fikih yang mu 'tabar atau relevan.
Oleh karena itu, dari fenomena ini,
penulis tertarik untuk melakukan penelitian terhadap peran Bahtsul Masail di
sebuah lembaga pendidikan formal yang berada di bawah naungan LP. Ma'arif,
yaitu MA. Ma'arif Bangil. Dalam penelitian ini, penulis ingin mengetahui
sekaligus menguji sejauh mana peran dan pengaruh Bahtsul Masail dalam
meningkatkan sikap berfikir kritis anak didik dalam pembelajaran fikih.
Penelitian ini menggunakan metode
kualitatif, karena permasalahannya holistik (menyeluruh), kompleks, dan
dinamis. Adapun teknik pengumpulan data yang dipakai dalam penelitian ini
adalah observasi langsung, studi dokumentasi, dan kuesioner atau angket.
Alhasil,
kegiatan Bahtsul
Masail mempunyai peran yang cukup signifikan dalam menumbuhkembangkan sikap
kritis siswa jika dilakukan secara intensif dan kontinyu. Sebab hasil
penelitian menyatakan bahwa Bahtsul Masail dapat membuat siswa/siswi tanggap,
vokal dan berani berbicara; mendorong mereka berusaha mendapatkan informasi
sebanyak mungkin dan mencari argumen; serta mampu mendorong berpikir cermat dan
teliti dalam memecahkan masalah.
Label:
Tesis Pendidikan Agama Islam
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar